Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Telusuri Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), daftar kata berawalan huruf F, page: 6

feminin

bersifat kewanitaan

feminisme

gerakan wanita yang menuntut persamaan hak sepenuhnya antara kaum wanita dan pria

femto-

kelipatan minus seribu triliun (10-15)

fenakit

mineral bening seperti kaca yang tidak berwarna atau berwarna putih, kuning anggur, merah jambu, biru, dan cokelat, umum dipakai sebagai batu permata; Be2SiO4

fengsui

letak bangunan atau rumah (dengan bagian atau isinya) yang dianggap mempunyai pengaruh baik atau buruk pada suatu keluarga

fenit

bahan logam bermagnet yang mempunyai hambatan listrik yang besar dan mempunyai struktur hablur

fenol

senyawa kristal beracun yang terdapat di dalam hasil pembakaran arang atau kayu

fenologi

ilmu tentang hubungan timbal balik antara iklim dan fenomena biologis (misalnya perpindahan burung atau pertumbuhan pada tanaman)

fenomena

sesuatu yang luar biasa; keajaiban

fenomenal

luar biasa; hebat; dapat disaksikan dengan pancaindra

fenomenalisme

teori yang menyatakan bahwa semua pengetahuan adalah fenomena dan semua yang ada itu adalah fenomenal

fenomenologi

ilmu tentang perkembangan kesadaran dan pengenalan diri manusia sebagai ilmu yang mendahului ilmu filsafat atau bagian dari filsafat

fenosis

penyakit penis yang ditandai dengan menggelembungnya penis

fenotipe

ciri-ciri lahiriah organisme yang dihasilkan karena interaksi antara ciri-ciri keturunan dan lingkungan

feodal

mengenai cara pemilikan tanah pada abad pertengahan di Eropa

feodalisme

sistem sosial yang mengagung-agungkan jabatan atau pangkat dan bukan mengagung-agungkan prestasi kerja

feodalistis

bersifat feodal

feral

menjadi liar kembali (tentang binatang)

feri

tempat mengangkut penumpang dan barang untuk menyeberangi selat, sungai, atau terusan

feritin

protein yang mengandung zat besi yang terdapat dalam hati dan limpa

fermen

zat yang menyebabkan peragian

fermentasi

penguraian metabolik senyawa organik oleh mikroorganisme yang menghasilkan energi yang pada umumnya berlangsung dengan kondisi anaerobik dan dengan pembebasan gas

fermion

zarah seperti elektron, proton, atau neutron yang mematuhi fungsi distribusi Fermi-Dirac dalam pendistribusiannya

fermium

unsur dengan nomor 100, berlambang Fm, berbobot atom 254, tidak terdapat dalam alam, dan semua isotopnya radioaktif

feromagnetik

berkaitan dengan medan magnet yang disebabkan oleh adanya besi bermagnet

feromagnetisme

perihal medan magnet atau timbulnya kemagnetan yang disebabkan oleh adanya besi bermagnet yang tidak bersangkut paut dengan arus listrik

feromon

zat kimia yang dikeluarkan oleh seekor hewan yang memungkinkannya berkomunikasi dengan anggota lain dari jenis yang sama

feronikel

paduan antara besi dan nikel

fertil

subur

fertilisasi

pemupukan; perabukan