Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Telusuri Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), daftar kata berawalan huruf J, page: 17

jarum jahit

jarum untuk menjahit

jarum jam

peranti yang berfungsi sebagai penunjuk waktu pada jam, terbuat dari pelat logam pipih

jarum kait

jarum yang ujungnya berkait (untuk merenda dan sebagainya); hak

jarum karung

jarum besar untuk menjahit karung

jarum layar

jarum besar untuk menjahit layar

jarum panjang

jarum penunjuk waktu dalam menit (pada arloji, lonceng, dan sebagainya) yang berputar dari pukul 0.00-12.00 memakan waktu 1 jam atau 60 menit

jarum pendek

jarum penunjuk waktu (pada arloji, lonceng, dan sebagainya) yang berputar dari pukul 0.00-12.00 memakan waktu 12x60 menit = 720 menit

jarum pentol

jarum yang berpentol pada salah satu ujungnya

jarum semat

peniti

jarum suntik

peranti kedokteran yang bentuknya seperti jarum, berlubang di dalamnya untuk memasukkan cairan obat ke dalam badan melalui pembuluh darah

jarum tisik

jarum untuk menisik

jaruman

tipu muslihat halus

jarum-jarum

jarum penunjuk ukuran berat pada timbangan

jarwa

hasil pengolahan, hasil penyaduran (teks Jawa Kuno ke dalam Jawa Baru)

jas

baju resmi (potongan Eropa) berlengan panjang, berkancing satu sampai tiga, dipakai di luar kemeja

jas buka

jas yang bagian depan pada leher terbuka

jas hujan

jubah (dari plastik dan sebagainya) penahan air hujan

jas tutup

jas yang lehernya tertutup rapat

jasa

perbuatan yang memberikan segala sesuatu yang diperlukan orang lain; layanan; servis

jasa baik

harta yang paling tidak permanen serta paling baik, berwujud dalam daftar aktiva

jasa bibliografi

fasilitas, prosedur, dan peralatan yang dipakai untuk membuat bibliografi, terdiri atas seri publikasi yang berkesinambungan atau keterangan bibliografi yang diperlukan

jasa boga

pemasok hidangan untuk pesta, pertemuan, dan sebagainya

jasa guntingan

usaha guntingan pers yang oleh para pelanggan diterima jasanya dengan membayar imbalan

jasa informasi

jasa yang diberikan oleh perpustakaan, terutama mengenai informasi yang ada di perpustakaan itu, dilaksanakan dengan cara menyiapkan dan menyebarkan lembaran berita, survei literatur, daftar bacaan, seri, daftar isi majalah mutakhir; jasa informasi infrastruktur jasa yang menunjang terselenggaranya suatu proses (usaha, pembangunan, dan sebagainya); jasa prasarana

jasa perpustakaan

segala fasilitas yang disediakan oleh sebuah perpustakaan untuk penggunaan buku dan penyebaran informasi

jasa prasarana

jasa infrastruktur

jasa rujukan

penyelenggaraan dan pengaturan pelayanan rujukan oleh perpustakaan

jasad

bagian terbatas dari zat

jasad penempel

organisme perairan yang menempel pada benda tumpangan seperti batu dan tanaman air, tetapi tidak menyusup ke dalam benda tumpangan itu

jasad renik

barang hidup yang kecil-kecil